Tuesday, April 29, 2008

Blog untuk Pendidikan, Bisakah Kita?


"Budaya ngeblog adalah
budaya
baca dan menulis
dalam skala massal.

Sebuah budaya yang dilakukan bangsa-bangsa maju dan civilized."

Fatih Syuhud


Baru saja saya diminta menjadi pembimbing 3 santri SMA yg akan membuat karya ilmiah untuk ikut sebuah lomba. Temanya tentang pemanfaatan blog untuk pendidikan. Tema yg menarik tetapi menyimpan tantangan yg tidak ringan. Ada beberapa poin masalah yg menghadang:
  1. Belum membudayanya pemanfaatan literasi internet untuk pendidikan di kalangan pelajar. Akses internet masih mahal untuk kantong pelajar SMA.
  2. Masih minimnya blog yg dibuat khusus untuk pendidikan.
  3. Sangat jarang menjumpai pelajar khususnya santri punya blog apalagi jika dimanfaatkan untuk pendidikan.
  4. Sang peneliti bukanlah seorang blogger. Jadi pengetahuannya tentang blogosphere belum banyak.
  5. Blog sebenarnya dibangun di atas tiga budaya dasar: Reading, Writting dan Posting. Ketiganya butuh kerja keras untuk menjadi budaya internal pelajar atau santri.
  6. Masih membudayanya nama alias di dunia internet di kalangan pelajar. Identitas palsu digunakan baik di email, friendster dan blog. Ini membuat karya tulisan di internet diabaikan karena rendahnya otoritas nara sumber. Di dunia ilmiah pendidikan ini jelas tidak menarik.

Menulis membuat kita mengaktifkan otak kita dalam berfikir kreatif (otak kanan) maupun logis sekuensial (otak kiri). Ini yg membuat DR Stephen D Krashen menyimpulkan bahwa dengan menulis kita bisa semakin cerdas.
Jadi Keep writting...!

Menurut Hernowo syarat bisa menulis dengan enak dan berbobot adalah banyak membaca. Membaca materi mestinya beragam dan berbobot atau menurut Hernowo 'bergizi tinggi'. Kalau di kepala tidak ada isinya bagaimana mungkin bisa mengeluarkan tulisan berisi.
Jadi Keep reading...!

Berkaitan dengan Blog maka seseorang baru akan 'diakui' pendapatnya tentang blog jika ia seorang blogger. Bahkan seorang Roy Suryo, yg dikenal pakar telematika, dianggap musuh para blogger karena tanggapan Roy yg skeptis terhadap blog. Segala pendapatnya tentang Blog di mata komunitas Blogger tidak 'dianggap' apa-apa. Untuk membuat blog yg baik tentu harus lewat pengalaman (blogging) dan sering membaca blog bermutu (blogwalking).
Jadi Keep Blogging...!

Terus baca. Terus tulis. Terus posting tulisanmu.



1 comment:

Anonymous said...

Mungkin komentar saya tidak memberikan solusi terhadap keenam permasalahan di atas. Namun yang bisa saya informasikan adalah pembelajaran berbantuan blog memang banyak manfaatnya. Salah satunya yaitu untuk meningkatkan motivasi siswa dalam belajar. Dengan adanya beberapa materi, latihan, ataupun informasi di blog tentang pelajaran tertentu dapat membantu menciptakan suasana pembelajaran yang berbeda dan dipastikan tidak membosankan. Pembelajaran yang menbosankan sangat didambakan siswa. Jadi sudah barang tentu pembelajaran semacam ini selalu dinantikan banyak siswa.