Tuesday, May 18, 2010

Lomba Artikel Ilmiah PPMI Assalaam

Peningkatan kualitas guru dapat dilihat dari produktifitas guru dalam menelurkan karya ilmiah. Untuk itu penyelengaraan even yang menghasikan karya ilmiah bermutu layak diselengarakan secara teratur. Untuk itulah LITBANG PPMI Assalaam menyelenggarakan

"LOMBA PENULISAN ARTIKEL ILMIAH PPMI ASSALAAM 2010"
Keikutsertaan guru dalam lomba penulisan karya ilmiah yang diselenggarakan resmi oleh institusi sekolah juga merupakan point penting dalam sertifikasi guru. Seluruh peserta lomba yang telah mengirimkan naskah sesuai ketentuan akan mendapat sertifikat keikutsertaan. Menjelang akhir tahun akademik tersedia sedikit jeda waktu relatif kosong yang dapat dimanfaatkan secara efektif untuk penyelenggaraan even lomba tersebut. Hasil lomba diharapkan dapat menyumbangkan ide dalam menye-lesaikan berbagai permasalahan yang dihadapi PPMI Assalaam.

Untuk memenuhi harapan di atas maka Bagian Litbang PPMI Assalaam akan menyelenggarakan lomba penulisan artikel untuk guru dan pegawai.

Tujuan

Penyelenggaraan lomba artikel ilmiah ini bertujuan untuk:
  1. Peningkatan kualitas profesional guru.
  2. Menggali ide dan masukan untuk penyelesaian berbagai permasalahan Pondok.
  3. Mendapatkan kumpulan artikel ilmiah yang berbobot.
  4. Menyediakan even lomba yang menyediakan kesempatan guru untuk mendapatkan point dalam penilaian sertifikasi.
Tema
Tema artikel adalah memilih salah satu dari tiga tema berikut:
  1. Inovasi Metode Pembelajaran yang ‘Effective but Fun’.
  2. Pengelolaan Kelas Berstandar Internasional.
  3. Mencetak Santri Berkarakter Pembelajar yang Unggul.

Ketentuan lomba

Ketentuan umum adalah sebagai berikut:
  1. Karya artikel bersifat ilmiah dan sesuai dengan salah satu tema lomba
  2. Peserta adalah guru atau pegawai PPMI Assalaam.
  3. Peserta boleh mengirimkan lebih dari satu artikel namun hanya berhak atas satu hadiah.
  4. Tulisan asli karya sendiri dan belum pernah di ikutkan dalam lomba sejenis.
  5. Diketik 1,5 spasi dengan font ukuran 12pt, minimal 5 lembar A4.
  6. Dikirim ke Kantor Litbang paling lambat tanggal 1 Juni 2010.
  7. Nominator akan diundang dalam presentasi ilmiah terbuka.
  8. Pemenang akan diumumkan pada tanggal 3 Juni 2010.
  9. Dewan juri berasal dari unsur: Wadir I Pondok, Litbang dan SDM.
  10. Penilaian berdasarkan atas:
  • Kedalaman pembahasan artikel dan keluasan referensi
  • Kreatifitas dan originalitas
  • Sumbangan praktis terhadap penyelesaian permasalahan
  • Presentasi dan penguasaan materi


Pemenang Lomba

Hadiah I : (Satu orang)
  1. Uang sebesar 1.000.000
  2. Bingkisan dari Litbang
  3. Setifikat Juara
Hadiah II : (Satu Orang)
  1. Uang sebesar 750.000
  2. Bingkisan dari Litbang
  3. Sertifikat Juara
Hadiah III : (Tiga orang)
  1. Uang sebesar 400.000
  2. Bingkisan dari Litbang
  3. Sertifikat Juara

Nb.
Maaf lomba hanya boleh diikuti oleh guru atau pegawai PPMI Assalaam dan tidak masuk dalam kepanitiaan.

[+/-] Selengkapnya...